Thursday, March 28, 2019

Pengertian, Perbedaan, dan Contoh dari GUI dan CLI

Apa Pengertian, Perbedaan, dan Contoh dari GUI dan CLI 





Pada dasarnya dalam sistem operasi mempunyai interface/antarmuka nya sebagai sarana dalam mempermudah kita meggunakan sistem operasi. Interface/antarmuka pada umumnya dibagi menjadi 2 jenis yaitu GUI (Graphical User Interface) dan CLI (Command Line Interface). Apa itu GUI dan CLI ? Yuk kita simak penjelasannya.

Pengertian GUI (Graphical User Interface)

GUI adalah antarmuka pada sistem operasi yang menggunakan tampilan grafis, dapat dikendalikan menggunakan beberapa macam alat input, seperti mouse, keyboard, touchscreen, touchped dll. Pada antarmuka GUI terdapat jendela, menu, tombol, icon, cursor dll yang didesain agar pengguna lebih mudah, nyaman, dll (user friendly) dalam berinteraksi dengan sistem operasi atau aplikasi.
Dalam penggunaannya antarmuka GUI lebih banyak di pakai karna selain mudah. Beberapa system operasi yang menggunakan interface GUI antara lain Window, IOS dll


                       Window 10 GUI

Sejarah GUI

Sejarah mencatat bahwa Xerox PARC (Palo Alto Research Center) yang pertama kali
meriset tentang GUI. Pada tahun 1984, Apple merilis Macintosh yang menggunakan GUI
hasil riset Xerox PARC. Beberapa tahun kemudian, Microsoft merilis sistem operasi
Windows-nya yang juga menggunakan GUI. Apple mengklaim bahwa Microsoft mencuri
ide dari Apple.

Microsoft Windows atau lebih dikenal dengan sebutan Windows adalah sistem operasi
yang dikembangkan oleh Microsoft yang menggunakan antarmuka dengan pengguna
berbasis grafik GUI (Graphical User Interface).



Kelebihan GUI:

  • Desain menarik dan user friendly
  • Mudah dipahami untuk pemula dan orang awam
  • Tidak Menbosankan
  • Mempercepat dan mempermudah pekerjaan
  • Tidak perlu mengingat baris dan perintah

Kekurangan GUI:

  • Kebutuhan spesifikasi hardware lebih besar
  • Kebanyakan berbayar
  • Performa lebih berat

                      Linux Ubuntu CLI

 

















Pengertian CLI (Command Line Interface)

CLI adalah antarmuka pada sistem operasi yang menggunakan baris perintah atau text. Dalam berinteraksi dengan sistem operasi pengguna hanya dapat menggunakan keyboard dengan cara mengetikan perintah (Command) tertentu dalam suatu terminal.


Dalam penerapannya CLI lebih ditujukan kepada sistem operasi yang digunakan sebagai komputer server yang dioperasikan oleh IT administrator. Karena menggunakan CLI dirasa lebih efisien dan cepat dibanding menggunakan GUI. Contoh sistem operasi berbasis CLI adalah DOS/Command Prompt, Linux berbasis Teks, Cisco IOS, Mikrotik, dan lain sebagainya.


Kelebihan CLI:


  • Lebih efisien dalam penggunaan
  • Hanya membutukan spesifikasi hardware yang rendah
  • Ringan dan cepat
  • Performa lebih tinggi

Kekurangan CLI:


  • Kurang menarik dan membosankan bagi pengguna awam
  • Harus mengingat baris dan perintah
  • Sulit dan susah dipahami untuk orang awam

demikianlah sedikit ulasan tentang GUI dan CLI. Jadi, dapat disimpulkan bahwa GUI dan CLI merupakan tampilan antarmuka yang digunakan sesuai kebutuhan para penggunanya. Pada GUI menggunakan mode grafis yang user friendly dan lebih ditujukan untuk pengguna awam. Sementara pada CLI menggunakan mode baris perintah atau teks, yang lebih ditujukan untuk pengguna tertentu karena membutuhkan pemahaman khusus seperti programmer & IT administrator dan kemampuan Bahasa inggris yang tinggi.